Pages

Selasa, 18 Februari 2014

Syarat dan Ketentuan Lomba


SYARAT DAN KETENTUAN PERLOMBAAN
A)    Syarat dan Ketentuan Umum Kategori Perlombaan Tingkat SMA/ SMK/ MA dan Sederajat
1)      Warga Negara Indonesia (WNI)
2)      Belum pernah tinggal di Jepang lebih dari 3 bulan
3)      Mengenakan pakaian yang sopan atau seragam sekolah
4)      Mengisi formulir pendaftaran
5)      Melunasi biaya pendaftaran
6)      Menyerahkan fotocopy Kartu Pelajar atau sejenisnya
7)      Mengenakan tanda peserta yang diberikan oleh panitia saat mengikuti lomba
8)      Hadir 10 menit sebelum perlombaan dimulai
9)      Bagi yang tidak ada atau tidak hadir saat lomba berlangsung dianggap mengundurkan diri
10)  Bagi yang terlambat saat lomba sudah berlangsung tidak diberikan waktu tambahan
11)  Bagi yang mengundurkan diri biaya pendaftaran tidak dikembalikan
12)  Hasil penilaian juri tidak dapat diganggu gugat
13)  Peserta dianggap telah mengetahui dan menyetujui peraturan yang telah dibuat oleh panitia.

B)    Syarat dan Ketentuan Khusus Kategori Perlombaan Tingkat SMA/ SMK/ MA dan Sederajat
1.      Supichi Kontesuto (スピチコンテスト)                                                       
1)      Peserta tidak menggunakan Bahasa Jepang sebagai bahasa ibu
2)      Peserta tidak mempunyai orang tua yang merupakan keturunan bangsa Jepang generasi pertama.
3)      Tiap sekolah dapat mengirimkan pesertanya maksimal 2 orang
4)   Naskah pidato ditulis dalam bahasa Jepang dan diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia. Dengan memilih salah satu tema yang ditentukan panitia                                
5)      Waktu pidato diberikan 3 menit sampai dengan 5 menit, apabila kurang dari 3 menit atau lebih dari 5 menit dikenakan pengurangan nilai.
6)  Naskah pidato adalah karya asli siswa atau siswi dan belum pernah digunakan dalam pidato sebelumnya.
7)    Naskah pidato yang telah diterjemahan dalam Bahasa Indonesia harus sudah diserahkan selambat-lambatnya tanggal 30 April 2014 kepada panitia.
8)      Naskah pidato tidak diperbolehkan menyinggung Suku, Agama, Ras, Antar golongan.
9)      Tidak diperbolehkan menyebutkan nama lembaga yang diwakili dalam naskah dan pidato.
10)  Peserta diperbolehkan membawa naskah pidato ke podium, namun apabila menyampaikan pidato dengan membaca naskah akan dikenakan pengurangan nilai.
11)  Ketika lomba dibolehkan menggunakan alat peraga.
12)  Pada saat pidato akan ada 3 bendera, bendera hijau artinya pidato dimulai, bendera kuning artinya pidato sudah 3 menit, bendera merah artinya waktu pidato sudah habis atau sudah lebih dari 5 menit.
13)  Peniaiannya adalah pelafalan 25%, isi 25%, bumpo 15%, ekspresi 20%, waktu 15%.

TEMA SUPICHI DAPAT DILIHAT MELALUI LINK INI KLIK!

2.      Kana Taikai (カナ大会)
1)      Tiap sekolah dapat mengirimkan pesertanya maksimal 10 orang.
2)      Setiap peserta membawa alat tulis masing-masing
3)      Dapat membaca dan menulis huruf hiragana & katakana serta mengartikan ke dalam bahasa Indonesia atau sebaliknya
4)      Waktu mengerjakan soal maksimal 100 menit.
5)      Mengerjakan soal dengan tertib dan  tidak diperbolehkan bekerjasama dengan peserta lainnya, apabila terjadi pelanggaran dianggap gugur.
6)      Peserta tidak diperkenankan membawa barang ke dalam ruangan kecuali alat tulis
7)      Saat waktu untuk mengerjakan yang telah ditentukan telah habis maka peserta harus mengumpulkan lembar jawaban.
8)      Penilaiannya adalah ketepatan jawaban 90% dan kerapihan tulisan 10%.

3.      Yomi Taikai (読み大会)
1)      Tiap sekolah dapat mengirimkan pesertanya maksimal 5 orang.
2)      Setiap peserta mampu membaca huruf hiragana dan katakana dengan baik
3)      Waktu membaca maksimal 5 menit.
4)      Teks bacaan ditentukan oleh panitia.
5)      Setelah selesai membaca teks langsung dikembalikan pada panitia
6)      Penilaiannya adalah  pelafalan 25%, intonasi 25%, kelancaran 25% dan volume 25%.

4.      Shuuji Taikai (習字大会)
1)      Tiap sekolah dapat mengirimkan pesertanya maksimal 10 orang.
2)      Huruf yang ditulis saat lomba ditentukan oleh panitia
3)      Fude (kuas) dan tinta dibawa oleh masing - masing peserta.
4)      Panitia hanya menyediakan kertas untuk latihan dan untuk di lombakan .
5)      Peserta hanya diberikan waktu 20 menit dengan catatan 5 menit untuk latihan dan 15 menit untuk mengerjakan soal
6)      Peserta menuliskan 2 kanji yang telah ditentukan panitia.
7)      Penilaiannya adalah kerapihan 25%, bentuk  tarikan atau seni kaligraf 50%, aturan goresan 25%.

5.      Sakubun Taikai  (作文大会)
1)     Tiap sekolah dapat mengirimkan wakilnya maksimal 10 peserta.
2)     Peserta menguasai dan memahami  huruf  Hiragana dan Katakana dengan baik.
3)     Peserta membawa alat tulis masing-masing yaitu  alat tulis berupa pensil dan penghapus.
4)     Waktu mengarang maksimal 60 menit.
5)     Mengerjakan soal dengan tertib, tidak diperbolehkan bekerja sama dengan peserta lainnya, apabila terjadi pelanggaran maka dianggap gugur.
6)     Tema mengarang ditentukan oleh panitia ketika perlombaan dimulai.
7)     Diperbolehkan membawa kamus bahasa Jepang, dengan syarat kamus berupa buku.
8)     Penilaiannya adalah penggunaan pola kalimat dalam mengarang 30%, Ketepatan kata dalam kalimat yang disusun 25%, Isi karangan 30%, Kerapian dalam penulisan 15%.

6.      Honyaku Taikai (翻訳大会)
1)      Tiap sekolah dapat mengirimkan pesertanya maksimal 10 orang.
2)      Setiap peserta membawa alat tulis masing-masing
3)      Menguasai dan memahami huruf hiragana, baik membaca maupun menulis.
4)      Peserta mengerjakan soal maksimal 60 menit.
5)      Mengerjakan soal dengan tertib, tidak diperbolehkan bekerja sama dengan peserta lainnya, apabila terjadi pelanggaran maka dianggap gugur.
6)      Peserta diperbolehkan membawa kamus manual sebagai alat bantu (bukan mesin penerjemah berbasis internet)
7)      Penilaiannya dalah ketepatan arti 40%, kesesuaian kalimat 40%, kerapihan penulisan 20% .

7.      Choukai Taikai  (聴解大会)
1)      Tiap sekolah dapat mengirimkan pesertanya maksimal 10 orang.
2)      Setiap peserta membawa alat tulis masing- masing
3)      Menguasai dan memahami huruf hiragana dan katakana baik membaca maupun menulis.
4)      Tidak ada pengulangan pemutaran suara
5)      Waktu mengerjakan soal maksimal 45 menit.
6)      Mengerjakan soal dengan tertib dan  tidak diperbolehkan bekerjasama dengan peserta lainnya, apabila terjadi pelanggaran dianggap gugur.
7)      Pada saat lomba dimulai peralatan yang dibawa hanya alat tulis (pensil dan penghapus)
8) Saat waktu untuk mengerjakan yang telah ditentukan telah habis maka peserta harus mengumpulkan lembar jawaban.
9)      Penilaiannya adalah ketepatan 90%, kekerapihan 10%,

8.      Nihonjijo Kontesuto (日本事情コンテスト)
1)      Setiap sekolah hanya dapat mengirimkan maksimal 3 tim yang tiap timnya t erdiri dari 3 orang
2)      Peserta dilarang membawa suporter masuk kedalam ruangan saat babak penyisihan berlangsung termaksud guru pembimbing.
3)      Peserta yang diketahui melakukan kecurangan pada saat perlombaan akan didiskualifikasi langsung oleh juri
4)      Peserta dilarang membuat keributan selama perlombaan berlangsung. Apabila peserta membuat keributan pada saat perlombaan berlangsung, maka juri berhak mendiskualifikasi tim yang bersangkutan.
5)      Babak penyisihan terdiri dari 1 jenis soal, yaitu soal wajib (esay) sebanyak 10 soal. Masing-masing soal akan dibacakan 1 kali dengan menggunakan Bahasa Jepang dan 1 kali dengan Bahasa Indonesia oleh panitia
6)      Peserta diberikan waktu 10 detik untuk menjawab 1 soal dan menuliskan jawaban tersebut pada papan jawaban dan peserta wajib mengangkat  dan membalik papan jawaban setelah diberi   aba-aba oleh panitia.
7)      Dalam babak penyisihan yang setiap sesinya terdiri  dari 5 tim hanya 2 tim yang dapat masuk ke babak semi final .
8)      Jika dalam babak penyisihan terdapat tim yang memiliki perolehan nilai yang sama untuk masuk ke semi final, maka akan diberikan 2 soal cadangan dengan sistem rebutan kepada tim tersebut.
9)      Babak semi final terdiri dari 3 sesi, sesi pertama adalah menjawab soal esay yang terdiri dari 5 soal sesi kedua adalah setiap tim dapat memilih amplop sesuai katagori yang berisi 2 pertanyaan dan sesi ketiga cepat tepat terdiri dari 2 soal menerjemahkan kalimat dari bahasa indonesia ke dalam bahasa jepang.
10)  Pada sesi pertama dan sesi kedua Masing-masing soal akan dibacakan 1 kali dengan menggunakan Bahasa Jepang dan 1 kali dengan Bahasa Indonesia oleh panitia
11)  Peserta boleh menjawab soal dan mengangkat papan jawaban ketika soal belum selesai dibacakan oleh panitia.
12)  Pada sesi kedua jika tim yang telah memilih pertanyaan dan tidak dapat menjawab maka pertanya akan di lempar ke tim selanjutnya .
13)  Tim yang dapat menjawab soal akan mendapatkan nilai 10 dan tim yang menjawab soal lemparan dari kelompok lain akan mendapatkan 5 point.
14)  Dalam babak semi final, dari 4 tim hanya 2 tim yang dapat masuk ke babak final.
15)   Jika dalam babak semi final terdapat tim yang memiliki perolehan nilai yang sama untuk masuk ke babak final, maka akan diberikan 1 soal cadangan dengan sistem rebutan
16)  Peserta yang terlambat lebih dari 10 menit dari waktu lomba yang ditentukan dianggap gugur, kecuali ada konfirmasi dari panitia.
17)  Penilaiannya adalah jumlah nilai tertinggi

9.      Wall Magazine 3D Kontesuto
1)      Setiap sekolah hanya dapat mengirimkan maksimal 3 tim yang tiap timnya terdiri dari 3 orang
2)      Peserta membawa alat dan perlengkapannya sendiri dengan catatan bahan masih mentah atau belum di olah atau inovasi, kecuali tulisan boleh sudah dipersiapkan sebelumnya
3)      Sebelum lomba dimulai panitia akan memeriksa jenis bahan yang akan digunakan, jika terdapat bahan yang sudah diolah sebelumnya maka panitia akan mengambilnya atau tidak dibolehkan untuk dipakai lomba.
4)      Mading harus sesuai tema yang ditentukan oleh peserta sendiri, panitia tidak menentukan tema.
5)      Mading harus berbentuk 3 Dimensi
6)      Ukuran luas Mading maksimal 4m2
7)      Waktu yang diberikan adalah 150 menit
8)      Penilaiannya adalah kreativitas bentuk 25%, kesesuaian tema 25%, kerapihan 25%, kesesuaian warna dan bahan 25%.

C)    Syarat dan Ketentuan Umum Kategori Perlombaan Masyarakat Umum
1)      Warga Negara Indonesia (WNI)
2)      Belum pernah tinggal di Jepang lebih dari 3 bulan
3)      Mengenakan pakaian yang sopan
4)      Mengisi formulir pendaftaran
5)      Melunasi biaya pendaftaran
6)      Mengenakan tanda peserta yang diberikan oleh panitia saat mengikuti lomba
7)      Hadir 10 menit sebelum perlombaan dimulai
8)      Bagi yang tidak ada atau tidak hadir saat lomba berlangsung dianggap mengundurkan diri
9)      Bagi yang terlambat saat lomba sudah berlangsung tidak diberikan waktu tambahan
10)  Bagi yang mengundurkan diri biaya pendaftaran tidak dikembalikan
11)  Hasil penilaian juri tidak dapat diganggu gugat
12)  Peserta dianggap telah mengetahui dan menyetujui peraturan yang telah dibuat oleh panitia.

D)    Syarat dan Ketentuan Khusus
1.      Anime Kontesuto (アニメコンテスト)
1)      Tema gambar tidak titentukan panitia, peserta harus menuliskan tema yang ditentukan sendiri.  
2)      Gambar tidak menyinggung SARA dan pornografi.
3)      Peserta lomba wajib membawa peralatan menggambar sendiri dan tidak diperkenankan untuk meminjam peralatan menggambar dengan peserta lain. Jenis pewarnaan tidak ditentukan.
4)      Peserta lomba tidak boleh membawa contoh gambar.
5)      Durasi waktu lomba 100 menit
6)      Kertas gambar disediakan oleh  panitia, panitia tidak menerima hasil gambar yang digambar bukan dengan kertas yang disediakan oleh panitia.
7)      Peserta harus membawa bingkai ukuran kertas A3 dan memasang kebingkai hasil gambar yang telah selsai dikerjakan. Jenis dan warna bingkai tidak ditentukan
8)      Penilaiannya adalah kesesuaian dengan tema yang dibuat oleh peserta 10%, kesesuaian warna 30%, kerapihan 20%, kesesuaian bentuk gambar 30%
.
2.      Cosplay Kontesuto  (コースプレイコンテスト)
1)      
2)      Peserta harus menyertakan foto kostum pada panitia
3)      Peserta harus menuliskan karakter tokoh yang akan ditampilkan pada formulir pendaftaran
4)      Genre dari Cosplay yang ditampilkan dapat berasal dari AnimeMangaGame dan Tokusatsu Jepang
5)      Bagi peserta yang ingin memakai backsound  selambat lambatnya dikumpulkan pada tanggal 30 April 2014 pada panitia. Jika terlambat maka tidak akan diterima. Panitia telah menyediakan back sound.
6)     Kostum tidak boleh menyinggung unsur SARA dan pornografi (yuri/yaoi). Harap jangan membawa aksesoris senjata tajam sungguhan.
7)     Waktu tampil diberikan durasi 3 menit untuk percosplayer
8)     Diberikan waktu 5 menit untuk 5 cosplayer tampil bersamaan
9)      Panitia menyediakan stage untuk foto cosplayer
10)  Penilaiannya adalah costum 40%, kesesuaian karakter 40%, ekspresi  20%.

3.      J- Band Kontesuto (Jバンドコンテスト)
1)      Peserta tidak diperkenankan bermain dalam 2 Band yang berbeda.
2)      Jumlah minimal peserta J-Band 3 orang per tim dan maksimal 7 orang per tim.
3)    Peserta J-Band dapat membawa alat-alat band sendiri sebagai tambahan atau apabila diperlukan. Panitia menyediakan alat band
4)      Pada saat bandnya akan tampil dan dipanggil hinga 3 kali atau lebih namun tetap tidak ada maka akan dinyatakan gugur, kecuali ada konfirmasi ke panitia J-Band
5)      Waktu check sound bersama dengan waktu tampil dengan durasi maksimal 12menit.
6)      Peserta J-Band tampil 1 kali dengan membawakan satu lagu wajib dari panitia dan satu lagu pilihan sendiri atau bebas yang menggunakan bahasa jepang.
7)      Penilaiannya adalah Harmonisasi Musik 30%, Penampilan Panggung 30% , vocal atau Artikulasi Lagu 40%. 







1 komentar:

  1. Nee-chan/ Nii-chan.. untuk anime kontesuto nya boleh tokoh buatan sendiri kah???

    BalasHapus